Niguru.com | Kamis, 29 Okt 2020 | Pada posting sebelumnya sudah dijelaskan bahwa dalam pembuatan aplikasi dimana user harus menginput data berupa tanggal atau waktu, biasanya di dalam program tersebut terdapat suatu fungsi perhitungan yang menggunakan tanggal atau waktu.
Posting kali ini melanjutkan posting sebelumnya yang sudah menjelaskan mengenai operasi yang berkaitan dengan tanggal. Maka kali ini Niguru.com akan melanjutkan dengan penjelasan yang terkait dengan waktu.
Untuk mendapatkan atau menuliskan nilai waktu menggunakan function date() yang sudah dijelaskan pada posting sehari sebelumnya.
Untuk mendapatkan nilai waktu dari date(), user harus menggunakan atribut lanjutan sebagai berikut:
H : jam format 24 jam (00 .. 23)
h : jam format 12 jam (01 .. 12)
i : menit (00 .. 59)
s : detik (00 .. 59)
a : am/pm
Perhatikan contoh penggunaannya berikut ini:
<h1>PHP</h1>
<h3>Penulisan waktu
<br>----------------------------<br><?php
$a=date("H");
$b=date("h");
$c=date("i");
$d=date("s");
$e=date("a");
$f=date("h:i:s a");
echo "jam: ".$a."<br>";
echo "jam: ".$b."<br>";
echo "menit: ".$c."<br>";
echo "detik: ".$d."<br>";
echo "am/pm: ".$e."<br>";
echo $f;
?></h3>
Simpan dengan nama date01.php (boleh disimpan dengan nama lain):
Buka file date01.php pada browser. Hasilnya:
Note:
Waktu yang ditampilkan adalah pada zona waktu zona waktu GMT + 1.
Sedangkan Jakarta, Indonesia berada pada zona waktu GMT +7
PHP memiliki script untuk mengatur zona waktu, dengan sintaks:
date_default_timezone_set("Benua/Ibukota");
Untuk mengatur zona waktu sesuai dengan zona waktu Jakarta, maka script yang harus ditulis:
date_default_timezone_set("Asia/Jakarta");
Bila disisipkan pada aplikasi di atas maka akan menjadi seperti ini:
<h1>PHP</h1>
<h3>Penulisan waktu
<br>----------------------------<br><?php
date_default_timezone_set("Asia/Jakarta");
$a=date("H");
$b=date("h");
$c=date("i");
$d=date("s");
$e=date("a");
$f=date("h:i:s a");
echo "jam: ".$a."<br>";
echo "jam: ".$b."<br>";
echo "menit: ".$c."<br>";
echo "detik: ".$d."<br>";
echo "am/pm: ".$e."<br>";
echo $f;
?></h3>
Simpan dengan nama date02.php (boleh disimpan dengan nama lain):
Buka file date02.php pada browser. Hasilnya:
Note:
Sekarang zona waktu yang ditampilkan akan sesuai dengan zona waktu jam komputer yang juga sesuai dengan waktu Jakarta.
Demikianlah penjelasan mengenai operasi date dan time pada PHP.
Selamat mencoba .. Have a nice day :-)
No comments:
Post a Comment